Selasa, 02 Juli 2013

PERBEDAAN FITUR DBASE III DAN DBASE IV

PERBEDAAN FITUR DBASE III DAN DBASE IV

DBASE III

Dbase III adalah suatu cara baru penerapan sistem database bagi mikrokomputer 16-bit dan suatu paket database management system yang memiliki software yang terdiri dari utility program dan bahasa program. Utility program adalah paket program yang membantu dalam hal pembentukan file, pengisian data, peragaan data.

Ciri-ciri:
- kemudahan seperti yang terdapat pada software pendahulunya, dBASE II yang dipersiapkan bagi komputer mikro 8-bit.
- Penelitian dan pengembangan yang dilakukan oleh pembuatnya menjadikan dBASE III ini lebih sempurna dan semakin handal.


Jenis-jenis file Dbase III :
1. Database file (.dbf)
2. Database memo file (.dbt)
3. Memory file (.mem)
4. Command file (.prg)
5. Report form file (.frm)
6. Text Input file (.frm)
7. Index file (.ndx)
8. Format file (.fmt)


DBASE IV

Dbase IV merupakan versi baru dari Dbase III yang dibuat menjadi lebih kuat, cepat dan lebih mudah digunakan. Dase IV berfungsi sebagai data management system (DBMS) yang mengatur dan mengolah data. Memproses data elektronik artinya menyimpan, menghubungkan, memanipulasi serta memanggil data yang memiliki informasi sangat banyak dengan cara cepat dan efisien.


dBase IV juga merupakan data management system, yang mengatur dan mengolah data. Memproses data elektronik artinya menyimpan, menghubungkan, memanipulasi serta memanggil data yang memiliki informasi sangat banyak dengan cara cepat dan efisien.


Pengolahan dBase IV bisa dilakukan dengan 2 cara, yaitu menu dan perintah. Bagi pemakai yang sudah biasa dengan dBase bisa mengoperasikan data menggunakan perintah. Sedangkan bagi pemula bisa mengoperasikan data dengan lebih mudah dan cepat menggunakan menu control center, sekalipun data yang dimiliki sangat kompleks.


Program dBase IV memiliki paket program ‘copy-protected’ artinya dapat memuat aplikasi disket sebagai cadangan dan juga melakuan instalasi pada hardisk.


Pada sistem dBase IV, data dikelompokkan atas jenis data dan fungsinya. Jenis data tsb mencakup data logika, tanggal, angka, karakter dan catatan (memo). Sedangkan menurut fungsinya, data dikelompokkan menjadi data memory dan data base. Data memory mencakup data memory yang dibentuk pemakai dan sistem. Dan data base mencakup file untuk menyimpan data serta pengatur bentuk (format) penampilannya. Data tsb disimpan dengan nama sebagai alamat. Untuk penamaan variabel suatu data, kita bebas mendefinisikannya.


Ciri-ciri:
- Pengembangan program yang lebih luas.
- Kenyamanan penggunaanya karena adanya permukaan menu yang baru.

Tujuan pembaharuan permukaan pelayanan adalah untuk mempermudah pemakaian program.Pengembangan dari dBASE II dan dBASE III Plus adalah segi task oriented-nya.Semula task oriented terbatas kemampuannya dan tidak dapat menggantikan keberadaan dari command oriented.


dBASE IV menerobos masalah keterbatasan tersebut,dengan cara menyediakan permukaan pemakaian system menutertutup.Sistem kmenu tersebut sama dengan penggunaan dot prompt.dengan sistem menu ini seluruh kemungkinan yang terdapat dalam dBASE IV dapat digunakan tanpa pengetahuan bahas pemrogaman .Secara bersamaan,dapat dibuat sekaligus file-file yang dibuat melaluli system menu ataupun dengan perintah dot prompt.dBASE IV dapt digunakan lebih mudah dan kualitas pemakaiannya sangat baik.Dengan program generator dBASE IV,dapat dibuat menu untuk pemakai yang dapat dikendalikan.Bagi pemakai yang belum berpengalaman,program tersebut dapat dipakai dengan mudah dan bagi para pemakai yang sudah berpengalaman dapat bekerja seperti biasanya.

Jenis-jenis file dBase IV:
1. File Database (.DBF)
2. File Memo Database (.DBT)
3. File Format (.FMT)
4. File Report (.FRM)
5. File Label (.LBL)
6. File Memori (.MEM)
7. File Indeks (.NDX)
8. File Program (.PRG)
9. File Teks (.TXT)


Yang baru pada Dbase VI:

1. ControlCenter: ( pengendalian program sentral melallui menu).

2. QBE(Query-by-Example). ( Suatu teknik bertanya pada file- file bank data.)

3. Fungsi-fungsi layout yang diperluas untuk membuat forms,reports,labels.Penampilan layout 1:1 pada saat dicetak (what you see is what you get).

4. Fungsi-fungsi pengolah katayang diperluas.

5. Lebih banyak perintah dan fungsi.

6. SQL (=Structured Query Languange):
Bahasa Tanya jawab dari komputer besar sebagai alternative untuk perintah-perintah dBASE.

7. Program generator:
Pengembangan program melalui pengendalian menu.

8. Modul-modul terprogram:
Bagian penggunaan yang diringkas dari program generator

9. Pengembangan instrument-instrumen baru:
Compiler untk menerjemahkan program-program dari dBASE ke bahasa mesin,linker untuk meringkas beberapa file objek menjadi satu,sepeti suatu program untuk mengmbangkan printer card.

10. Kemungkinan- Kemungkinan untuk network.


Referensi:
http://fannyoctaniazuari.blogspot.com/2012/05/perbedaan-dbase-iii-dengan-dbase-iv.htmlPE

0 komentar:

Posting Komentar

 
Noor Mutia Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template